Cara Daftar Facebook dan Twitter Untuk Anda

Berhubung setiap harinya pengguna facebook dan twitter semakin meningkat, baik dari Desktop PC, Laptop maupun Smartphone (hp), jadi saya buat artikel ini untuk membantu atau memandu anda yang ingin daftar facebook dan twitter.

Seperti yang kita ketahui, Twitter dan Facebook adalah situs jejaring sosial raksasa yang paling populer sampai detik ini. Kedua situs tersebut sangat penting keberadaannya dan banyak sekali memberikan manfaat kepada kita. Contohnya untuk:

  • Bersosialisasi dengan teman lama maupun yang baru dikenal.
  • Kepentingan bisnis.
  • Mempromosikan produk maupun website/blog sendiri.
  • Curhat.
  • Mengisi waktu luang.
  • Mencari teman baru atau mungkin pacar.
  • Dan masih banyak lagi.

Menurut kebanyakan orang, dari 2 social media tersebut lebih susah menggunakan twitter dibanding facebook, namun menurut saya pribadi, dua-duanya mudah digunakan, asalkan mau meluangkan sedikit waktu untuk mempelajarinya, lagipula hanya Mention dan RT saja, hehe.

Info: Menurut Wikipedia, Facebook diluncurkan pada bulan Februari 2004, dimiliki dan dioperasikan oleh Facebook, Inc. Sedangkan Twitter dibentuk pada tahun 2006 oleh Jack Dorsey, dimiliki dan dioperasikan oleh Twitter, Inc.

Cara Membuat Akun Facebook:
1.Kunjungi https://www.facebook.com/
2.Disana anda langsung bisa melihat form pendaftarannya, isi yang benar informasinya sesuai dengan petunjuk pada kolomnya. Jika bahasa yang ditampilkan adalah Inggris, maka ubah dulu ke Indonesia. Scroll mouse kebawah, lalu klik “bahasa indonesia.”
3.Kata sandi adalah Password Facebook, dan jangan lupa untuk mengkonfirmasi jenis kelamin anda dengan mengkliknya, pada perempuan atau laki-laki.
4.Setelah selesai, klik Mendaftar.

step 1 create facebook account

5.Bila anda tidak ingin mencari teman dulu, klik saja pada “lewati langkah ini.” Selanjutnya pilih Lewati.

step 2 create facebook account

6.Isi informasi profil, klik lewati jika tidak ingin mengisinya.
7.Langkah ketiga yaitu menambahkan foto anda. Klik “unggah foto” > browse > pilih file gambar foto anda yang sebelumnya telah dimasukan ke komputer atau laptop anda, jika belum klik “Lewati.”

step 3 create facebook account

8.Arahkan mata anda keatas, lalu klik “buka email anda.”
9.Log in ke email anda, jika sebelumnya belum log in. Lalu buka inbox / kotak masuk dari facebook, setelah itu “Lengkapi Pendaftaran.”

step 4 create facebook account
Sampai tahap ini Akun FB anda sudah berhasil dibuat.
Cara Daftar Akun Twitter
1.Kunjungi https://twitter.com/
2.Ubah terlebih dahulu bahasanya ke Indonesia agar lebih mudah dalam memahaminya.
3.Isi informasi di kolom “baru kenal twitter? daftar.”
4.Selanjutnya klik daftar ke twitter.

step 1 create twitter account
5.Pastikan semua centang warna hijau, jika merah berarti ada kesamaan informasi dengan akun lain yang sebelumnya sudah dibuat terlebih dahulu. Yang perlu diperhatikan adalah “pilih nama pengguna anda,” karena itu nantinya akan menjadi id anda dan juga salah satu informasi untuk log in selain menggunakan email.
6.Bila sudah selesai, klik buat akun saya.

step 2 create twitter account
7.Kunjungi lagi https://twitter.com/ sebagai jalan pintas untuk melompati menambah teman twitter.
8.Fokuskan mata anda keatas, lalu klik “kirim ulang konfirmasi.”

step 3 create twitter account
9.Buka email yang digunakan untuk mendaftar di twitter, buka kotak masuk dari twitter. Selanjutnya klik “Konfirmasi akun anda sekarang.”

step 4 create twitter account

Selamat, kini akun twitter anda sudah aktif. Jika ingin menambah teman, caranya sebagai berikut:

  • Ketikkan nama pengguna yang dimaksud pada kolom search atau cari, contoh @senju48
  • Kalau sudah ketemu, anda cukup klik saja pada namanya.
  • Setelah itu anda akan dibawa ke halaman profil orang yang anda cari, selanjutnya klik tombol Ikuti atau Follow.
Kini anda telah sukses membuat akun facebook dan twitter, selanjutnya yang harus anda lakukan adalah menjaga kedua akun social media tersebut, seperti mengganti password minimal 2 bulan 1x.
Cara Daftar Facebook dan Twitter Untuk Anda | Minato Hienzo | 4.5

5 responses to “Cara Daftar Facebook dan Twitter Untuk Anda”

  1. Saya sudah coba membuat akun facebook tapi tetap gagal dan tidak dapat memproses , lalu gimana tuh ? Saya ingin buat facebook , makasih sebelum nya

  2. Apakah sudah diverifikasi dari email, mungkin ada yang terlewat stepnya. Yang saya tahu, cara daftar facebook itu sangat mudah.

  3. terimakasih atas informasi yag bermanfaat ini, sukses selalu…
    http://concert-id.com/

  4. Ikut meramaikan sajalah 🙂

  5. Dibalas dengan komentar yang sama, bisa aja nih mas hengki 😀

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!